|

Loading...

Selamat Datang di MediaPendamping.Com ➤ Tajam - Terpercaya - Berimbang ➤ Semua Wartawan MediaPendamping.Com Dilengkapi Dengan ID Card Wartawan dan Nama Wartawan Tersebut Ada di Box Redaksi.

Tersandung Kasus Narkoba, Dua Oknum Polisi Dipecat

 

Tersandung Kasus Narkoba, Dua Oknum Polisi Dipecat
Ket Foto : Kapolres Gayo Lues AKBP Carlie Syahputra Bustamam,S.I.K.,M.H. Pimpin Upacara Pemberhentian Tidak Dengan Hormat 2 Personel yang Terlibat Tindak pidana Penyalahgunaan Narkoba  (05/01/2022).
MEDIAPENDAMPING.COM | Gayo Lues - Kapolres Gayo Lues AKBP Carlie Syahputra Bustamam,S.I.K.,M.H. pimpin upacara Pemberhentian Tidak Dengan Hormat 2 Personel yang terlibat tindak pidana Penyalahgunaan Narkoba  (05/01/2022).


Pemberhentian dua Personel tersebut dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Gayo Lues dengan didasari oleh Surat Keputusan Kapolda Aceh Nomor : KEP/578/XII/2021, tanggal 20 Desember 2021 dan Surat Keputusan Kapolda Aceh Nomor : KEP/579/XII/2021, tanggal 20 Desember 2021 tentang Pemberhentian Tidak Dengan Hormat personel polri dengan dihadiri oleh Wakapolres Gayo Lues beserta seluruh Pejabat Utama dan personil polres dengan Inabsensia.


Adapun 2 Personel yang di PTDH adalah Brigadir Aldian Mudesya Desky dan Brigadir Jon Kennedy, kedua nya merupakan anggota Polres Gayo Lues  yang melakukan pelanggaran Kode Etik Polri berupa terlibat dalam penyalahgunaan narkoba dan saat ini sedang menjalani hukuman di Lembaga pemasyarakatan Aceh Tenggara.


Baca Juga :

>>  Dialog Interaktif Poldasu : Polsek Kutalimbaru Lakukan Penerapan Aplikasi Berbasis Teknologi Informasi

>>  Pantau Vaksinasi Anak di Pematangsiantar, Kapoldasu Minta Kapolres Tuntaskan Dalam 2 Minggu


Dalam upacara tersebut Kapolres menyampaikan : "tidak ada satu pimpinan pun yang ingin memecat Anggotanya, hari ini kita semua melaksanakan upacara PTDH rekan-rekan kita yang melakukan pelanggaran, ini menjadi contoh untuk kita semua untuk menjauhi pelanggaran sekecil apapun , sebelum penyesalan datang dengan terlambat. Karena apa yang kita tanam itulah yang akan kita tuai"


"Melalui upacara ini juga saya berpesan kepada semua anggota untuk tidak terlibat dalam penyalahgunaan gunaan narkotika apalagi terlibat dalam peredarannya karena pimpinan secara tegas tidak akan mentolerir perbuatan tersebut." Pungkas Kapolres.(AViD/mm)

 
Komentar

Berita Terkini