Foto: istimewa |
Dalam sambutannya Ketua PAC PP Medan Denai Guntur Syaputra melalui Sekjen PAC PP Medan Denai Budi Irwansyah Nasution memanjakan puja dan puji kepada Allah SWT yang mencurahkan rahmatnya sehingga acara ini dapat berjalan dengan baik.
Baca juga:
>> Tampung Keluhan Warga, Polresta Deli Serdang Gelar Program Jumat Curhat
>> Keindahan air Terjun di Pulau Mursala dan Kalimantung, Pesona Alamnya Membuat Kagum
Dikatakan Budi Irwansyah Nasution, dengan dibukanya turnamen futsal yang merebutkan piala dari PAC PP Medan Denai dapat membangkitkan semangat kader Pemuda Pancasila dalam bidang olahraga.
"Harapannya dengan dibukanya festival futsal ini dapat menghindarkan kader-kader Pemuda Pancasila dari hal-hal yang negatif dan dapat membangun semangat olahraga kepada seluruh kader sekaligus mencari bibit-bibit unggul dari kader Pemuda Pancasila," ucap Budi Irwansyah Nasution.
"Dalam hal ini tidak ada unsur-unsur politik hanya menciptakan kegiatan yang positif kepada kader Pemuda Pancasila," pungkasnya.
"Adapun hadia pertama dari PAC PP Medan Denai sebesar 10.000.000, juara kedua uang sebesar 7.500.000, juara ketiga uang sebesar 5.000.000, dan juara ke empat uang sebesar 3.000.000," tutupnya. (Syamsir)