|

Loading...

Selamat Datang di MediaPendamping.Com ➤ Tajam - Terpercaya - Berimbang ➤ Semua Wartawan MediaPendamping.Com Dilengkapi Dengan ID Card Wartawan dan Nama Wartawan Tersebut Ada di Box Redaksi.

Minum Jus Adakah Aturan Usia Bagi Anak ?

 

Minum Jus Adakah Aturan Usia Bagi Anak ?
Ket Foto : Ilustrasi Minum Jus

Hosting Unlimited Indonesia 

MEDIAPENDAMPING.COM - Jus merupakan cara mudah didalam mengonsumsi buah dan sayuran, terutama bagi anak anak. Tapi apakah anak-anak diperbolehkan meminum jus ?, adakah semacam aturan konsumsi jus bagi mereka berdasarkan golongan usianya.


Dokter gizi Sylvia Irawati mengatakan konsumsi jus buah dan sayuran pada anak-anak harus disesuaikan dengan usia. Selain itu, jus yang akan diberikan harus murni tanpa campuran bahan lain termasuk pemanis seperti gula ataupun madu.

Baca Juga : 

>>>  Ramuan Luar Biasa dari Bahan Sederhana yaitu Kunyit dan Madu Serta Manfaat Bagi Tubuh

>>>  5 Tips Sehat Memasak Brokoli yang Baik agar Vitamin nya Tidak Hilang

>>>  Bau Badan Bisa Hilang Dengan 3 Bahan Dapur Ini, Coba Yuk


“Jangan ada campuran, harus 100 persen murni, tidak ditambah pemanis,” kata Sylvia dalam webinar Rejuve, Kamis 25 Februari 2021 lalu.


Adapun aturan minum jus untuk anak berdasarkan usia yaitu :


1. Bayi usia 0-1 tahun

Dokter Sylvia menjelaskan anak yang masih berusia 0-1 tahun tidak boleh diberikan mengkonsumsi jus. Pada usia ini, anak lebih membutuhkan ASI dan makanan pendamping ASI untuk tumbuh kembang.


“Lambung anak yang masih kecil akan penuh ketika diberikan jus, sehingga nutrisi utama jadi berkurang. Jadi, anak tidak bisa lagi mengkonsumsi ASI atau bahan makanan tambahannya. Jadi, untuk anak di bawah 1 tahun tidak direkomendasikan minum jus,” kata Sylvia.


2. Anak usia 1-3 tahun

Sylvia menyebutkan, anak dengan usia 1-3 tahun sudah boleh diberikan minum jus dengan maksimal 120 ml per hari. Pemberian harus dilakukan dalam beberapa kali minum agar anak tidak kekenyangan.


“Maksimal 120 ml per hari bukan per kali. Jadi, dibagi dalam beberapa kali pemberian supaya anak tidak terlalu kenyang dan masih bisa makan dan minum yang lain,” ucap Sylvia.


3. Usia 4-6 tahun

Pada usia 4-6 tahun Anak sudah boleh diberikan jus sebanyak 120-180 ml setiap hari.


4. Usia 7 tahun hingga dewasa

Selanjutnya, Anak yang sudah memasuki usia 7 tahun boleh diberikan jus dengan jumlah yang lebih banyak yakni 240 ml atau lebih. Panduan ini sama untuk orang dewasa. 



Sumber : Waspada

 
Komentar

Berita Terkini